oleh

Jadi Khotib Jumat di Masjid Nurul Ikhlas, Bupati Bawa Kabar Baik untuk Warga

Bupati Tanjabbar saat menjadi khatib Jumat di Masjid Nurul Ikhlas, Dusun Harapan. foto: ist

HARIANRAKYAT.CO.ID — Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar), kembali menunjukkan komitmennya mendekatkan diri dengan masyarakat melalui program Safari Jumat. Kali ini, Safari Jumat dilaksanakan di Masjid Nurul Ikhlas, Dusun Harapan, Desa Pembengis, Kecamatan Bram Itam, Jumat (4/7/2025).

Bupati Tanjabbar, Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag., hadir langsung dan menjadi khatib Jumat dengan khutbah yang menyejukkan hati serta sarat pesan moral dan spiritual bagi para jamaah.

Tidak hanya hadir untuk memimpin ibadah, Bupati juga membawa kabar gembira berupa sejumlah program pembangunan yang akan segera direalisasikan di Desa Pembengis.

Baca Juga :  Sertijab Kasat Lantas dan Kapolsek Tebing Tinggi, Kapolres Tekankan Profesionalisme dan Dedikasi

Usai salat Jumat, Bupati menyerahkan bantuan senilai Rp10 juta dan Mushaf Al-Qur’an untuk Masjid Nurul Ikhlas. Bantuan sosial juga diberikan kepada anak-anak yatim, kaum dhuafa, dan pengurus masjid sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah.

Dalam sambutannya, Bupati Anwar Sadat memaparkan sejumlah program pembangunan prioritas untuk meningkatkan kesejahteraan warga.

Komentar