
HARIANRAKYAT.CO.ID – Ketika sudah berucap, apalagi berjanji, pantang bagi seorang Yudi Purna Nugraha untuk mengingkarinya.
Ya. Wakil Ketua DPRD Ogan Komering Ulu (OKU) yang dikenal solutif (pemberi solusi), itu memenuhi janjinya yang diminta oleh Pengurus Kematian Muslimin (PKM) Khusnul Hotimah, RS Holindo Kelurahan Baturaja Permai, Kecamatan Baturaja Timur, yang meminta speaker wireless.
Dalam hal ini, YPN diwakili rekan kerjanya di DPRD. Yakni MS Tito (Hanura) dan H Adip Kailani (PKS). Adapula Tenaga Ahli Wakil Ketua I DPRD OKU, Orniando.
“Alhamdulillah kita hari ini memenuhi janji Pak Yudi Purna Nugraha, atas permintaan masyarakat. Dalam beberapa hari yang lalu salah satu orang tua dari rekan kita di DPRD yakni Sahril Elmi meninggal dunia. Pada saat takziah di pemakaman, ada permintaan dari masyarakat untuk bantuan speaker wireless,” kata MS Tito, Rabu (19/10/22).
Lanjut MS Tito, YPN tidak bisa hadir dikarenakan ada tugas kedewanan di Jakarta yang tak bisa ditinggalkan.

Sementara itu, Ketua PKM Khusnul Hotimah, Abidin AP yang menerima langsung bantuan tersebut mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan.
Yang mana menurutnya, selama ini memang belum ada speaker wireless untuk PKM yang diketuainya itu.
“Yang jelas kita berterima kasih atas bantuannya, karena itu sangat bermanfaat untuk masyarakat, khususnya anggota PKM. Jadi karena adanya ini kami berterima kasih sekali lagi. Mudah-mudahan ini bermanfaat,” pungkasnya. (Fiq)
Komentar