oleh

Pimpin Paripurna, Yudi Dapat Aplaus Dari Anggota Rapat

Wakil Ketua DPRD OKU, Yudi Purna Nugraha SH menerima pandangan umum dari Fraksi PKB, Densi Hermanto SH terkait pembahasan RAPPA TA 2021.

HARIANRAKYAT.CO.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menggelar rapat Paripurna tahun sidang 2022 dalam rangka pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten OKU Tahun Anggaran (TA) 2021. Selasa malam (19/7/22).

Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD OKU, Yudi Purna Nugraha SH berlangsung dalam suasana penuh keceriaan, pasalnya, rapat yang berjalan singkat tersebut lantaran keputusan Yudi Purna Nugraha selaku pimpinan rapat menyetujui usulan salah satu juru bicara dari Fraksi Bintang Persatuan, Ir H Syaifudin AB yang menyarankan agar masing – masing Fraksi tidak membacakan pandangan Fraksi atas RPPA TA 2021.

Baca Juga :  Pelantikan Ketua Menyesuaikan Jadwal Kegiatan Dewan, Ini Tahapannya..

Atas usulan dari juru bicara Fraksi Bintang Persatuan tersebut, Selaku pimpinan rapat, Yudi Purna Nugra SH mempertanyakan kepada seluruh anggota DPRD OKU apakah usulan tersebut dapat diterima atau tidak. Dengan persetujuan dari seluruh anggota rapat, Yudi Purna Nugraha memutuskan agar masing – masing juru bicara Fraksi tidak membacakan pandangan Fraksi dan langsung menyerahkan berkas pandangan Fraksi kepada pimpinan sidang.

Komentar