oleh

Warga Siaga dengan Aksi Pencuri Getah Karet; Nak Mati Uhang Maling Balam Tu!!

Areal perkebunan karet milik warga Desa Seleman Kec Semidang Aji. Insert: Karung berisi beku karet yang berhasil diamankan warga dari terduga maling. foto: novri.

HARIANRAKYAT.CO.ID – Aksi pencurian getah karet di perkebunan warga Desa Seleman Kecamatan Semidang Aji Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) sudah masuk ke taraf meresahkan. Sehingga tak heran jika setiap individu warga di desa tersebut memasang sikap siap siaga jika menemukan hal yang mencurigakan.

Seperti halnya yang terjadi Selasa kemarin (6/5/25), ada seorang warga bernama Ran, yang secara tidak sengaja melihat seorang terduga pencuri beku balam (getah karet), bersembunyi di bawah jembatan air batuan desa setempat.

Kronologisnya, bahwa pada siang itu, Ran hendak mengangkut batu sungai (batu bujang) di air batuan tepat di bawah jembatan air batuan, di Desa Seleman yang berbatasan dengan  Desa Raksajiwa.

Baca Juga :  Bertho Cuti Haji, Hasan Ditunjuk Plh Direktur Tirta Raja

Ketika Ran sampai di lokasi, dia melihat terduga pelaku berlari dan bersembunyi di bawah jembatan air batuan. Ran menduga, orang itu adalah pencuri beku karet.

Dugaannya itu makin menguat manakala di saat bersamaan dirinya menemukan sebuah karung di atas jembatan air batuan, yang berisi beku karet yang siap.

Komentar