“Kegiatan ini merupakan silahturahmi dengan YPN. Melalui kegiatan ini kami dapat menyampaikan aspirasi kami. Meski beliau baru pertama kali ke desa ini, namun kiprah dan perjuangan beliau untuk masyarakat desa sudah sangat terasa mulai dari kenaikan tunjangan BPD dan Kades serta perangkat Desa serta beberapa infrastruktur pembangunan lainnya. Dan itu sangat dirasakan masyarakat.
Kedepan kami berharap agar aspirasi kami dapat diterima dan direalisasikan,” tegas Jatmiko.
Lebih lanjut dikatakan Jatmiko, dikesempatan tersebut dirinya kembali menyampaikan aspirasi masyarakat, diantaranya, kantor Desa, penerangan lampu jalan, siring pasang, jembatan air wal, jalan Cor beton 6 KM, pembukaan dan pengerasan jalan sepanjang 5 KM, sumur BOR.
“Sebagai mana kita ketahui, di Medsos, nama YPN sudah tenar di mana mana, untuk itu kami tidak mau kalah dengan daerah lain, terlebih beliau merupakan putra asli Lubuk Batang.
Kami tegaskan untuk 2024 kami mendukung pak Yudi, solutif aspiratif. Saya mengajak masyarakat sumber bahagia untuk mendukung YPN sebagai Bupati 2024-2029,” ungkapnya.
Komentar