oleh

MAINNYA HALUS!! Pj Bupati yang Mundur Leluasa Berpolitik, Rakyat Menyorot Etikanya..

Mirza Gumay. (Insert: Pj Bupati OKU saat menerima rekom dari Partai Gerindra Sumsel).

HARIANRAKYAT.ID – Status Penjabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Teddy Meilwansyah yang sudah mundur untuk maju di Pilkada 2024, kembali dipertanyakan.

Pasalnya, yang bersangkutan leluasa melakukan cawe-cawe politik, sedangkan nyatanya sampai sekarang posisinya belum dilakukan pergantian.

Tidak jelasnya status Teddy Meilwansyah yang sudah mengajukan mundur tapi belum juga ada penggantinya, ini menuai komentar pedas dari Mirza Gumay, politisi asal Partai Amanat Nasional (PAN).

Menurut Mirza, itu diduga sengaja dilakukan pihak terkait untuk memberi peluang politik pada yang bersangkutan menggunakan kekuasaan, memanfaatkan fasilitas negara serta melakukan intervensi politik dalam rangka memuluskan langkah menuju Pilkada OKU tahun 2024.

Baca Juga :  ‘Campur Tangan’ Ketua Bawaslu di Pilkada OKU Masuk Dalam Pokok Gugatan YPN YESS di MK

Meski cara ini terkesan “halus” kata Mirza, masyarakat sudah bisa menilai jika pola pemerintahan seperti ini akan dijadikan sistem/ tata kelola perusahaan keluarga.

Lebih-lebih dengan mengabaikan etika seorang pejabat sampai pembenaran dengan menafsirkan aturan sesuai kebutuhan.

Komentar