
HARIANRAKYAT.CO.ID – Bupati Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat), Drs. H. Anwar Sadat, M.Ag, menghadiri peringatan Haul Syekh Abdul Qadir Al-Jailani yang berlangsung di Masjid Darussalam, Parit IV Dusun Bumi Suci, Desa Bram Itam Raya, Kecamatan Bram Itam, Senin (10/02).
Acara ini diselenggarakan oleh Majelis Ta’lim Al-Hidayah Cabang 30 dan juga memperingati haul Syekh Nawawi Berjan serta Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahhab.
Peringatan haul ini menghadirkan KH. Musthofa Aqil Siradj, Pengasuh Pondok Pesantren KHAS Kempek Cirebon, sebagai penceramah utama.
Dalam tausiyahnya, KH. Musthofa Aqil Siradj menyampaikan pesan-pesan keagamaan yang mendalam, mengajak umat untuk meneladani ajaran para ulama dalam menjalani kehidupan yang penuh keberkahan.
Bupati Anwar Sadat dalam sambutannya menegaskan bahwa peringatan haul memiliki makna penting dalam menjaga tradisi dan memperkuat syiar Islam di tengah masyarakat.
“Melalui Haul ini, kita ingin menjaga tradisi agama, syiar agama, dan ajaran Islam agar menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan seperti ini juga menjadi bagian dari dakwah untuk membentuk karakter masyarakat yang lebih religius,” ujarnya.
Komentar