oleh

Lomba Nyethe SAPMA PP Sidoarjo, Peserta Antusias Beradu Kreatifitas

Foto bersama usai acara lomba nyethe.

HARIANRAKYAT.CO.ID – Seni melukis rokok khas Tulungagung yang dikenal dengan istilah nyethe, benar-benar menarik perhatian peserta lomba di Cafe Nyamplung, Sidoarjo, Jumat (18/8/23).

Nyethe atau melukis batang rokok menggunakan ampas kopi itu diadakan oleh satuan Siswa Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila (PP), Sidoarjo Jawa Timur.

Peserta terlihat antusias beradu kreatifitas sewaktu melukis batang rokok menggunakan ampas kopi dan susu kental manis.

Dibutuhkan ketelatenan dan kehati-hatian dalam melukis batang rokok atau nyethe ini.

Cethe yang telah siap, dilukis di batang rokok menggunakan tusuk gigi dan dibentuk sesuai kreatifitas peserta yang mengikuti lomba.

“Sengaja kita gelar lomba nyethe ini untuk melestarikan tradisi lokal sekaligus untuk ajang kreatifitas sesama penikmat kopi,” ujar Desna Albar, ketua panitia lomba.

Panitia lomba menentukan juara melalui kerapian, kebersihan maupun kreatifitas bentuk lukisannya.

Hexa, salah seorang peserta mengatakan agar mendapatkan lukisan yang sempurna harus membutuhkan ketepatan dan campuran meracik ampas kopi dan susu kental manisnya.

“Untuk hasil yang sempurna dibutuhkan skill melukis juga,” ucapnya.

Acara yang diadakan oleh SAPMA PP Sidoarjo, ini merupakan salah satu agenda kegiatan yang sudah direncanakan dalam bulan Agustus ini.

“Kegiatan yang sangat positif ini untuk mengajak warga dan kawula muda untuk berkreasi dan bisa menunjukkan bakat dalam dirinya. Bakat para penerus bangsa sesuai dengan cita-cita para pahlawan atau pejuang kita,” tandas Desna. (AHF)

Komentar