Terkait pembangunan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Al Haris melihat masih adanya kondisi jalan di Tanjabbar yang sempit, sehingga akan dilakukan maka pelebaran jalan sepanjang lebih kurang 9 Km pada Tahun ini.
”Insya Allah tahun ini akan kita bangun, melalui dana pusat yang merupakan aspirasi dari anggota DPR RI perwakilan Jambi, yakni Bapak H. Bakri, mari kita doakan semoga para anggota DPR-RI kita diberikan kesehatan, kekuatan sehingga dapat terus memperjuangkan aspirasi kita masyarakat Jambi,” Sebutnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan Penyerahan secara simbolis bantuan Hibah untuk masjid Al Jami Darul Istiqomah sebesar Rp. 50 juta oleh Gubernur Jambi, dan dilanjutkan dengan penyerahan Bantuan dari BAZNAS untuk 50 orang. (THD)
Komentar