oleh

Komitmen Beri Dukungan, Kapolres OKU Datangi Kantor KPU OKU

Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) beserta jajarannya mendatangi kantor KPU Kabupaten OKU dalam rangka silahturahmi, serta memberikan dukungan penuh kepada KPU Kabupaten  OKU untuk melaksanakan tahapan Pemilu 2024, Senin (29/08/2022).

HARIANRAKYAT.CO.ID – Kapolres Ogan Komering Ulu (OKU) beserta jajarannya mendatangi kantor KPU Kabupaten OKU dalam rangka silahturahmi, serta memberikan dukungan penuh kepada KPU Kabupaten  OKU untuk melaksanakan tahapan Pemilu 2024, Senin (29/08/2022).

Kedatangan Kapolres OKU ini juga untuk memantau kegiatan Parpol yang pergerakannya sudah mulai intensif pasca pendaftaran dan verifikasi Parpol untuk 2024 mendatang.  Kapolres juga mengatakan, situasi saat ini akan sangat berbeda pada Pilkada lalu, dimana saat pelaksanaan Pilkada dalam keadaan pandemic yang membuat batasan pergerakan massa.

Baca Juga :  Diingatkan! PPK - PPS  Jangan Berpikir Macam-macam

“Kegiatan Parpol di Kabupaten OKU sudah meningkat intensitasnya walaupun tahapan penting  baru akan berjalan di tahun 2023. Situasi Kondisi Pemilu 2024 nantinya berbeda seperti Pemilu 2019 sebelumnya, untuk itu Polres OKU sudah siap untuk menghadapi situsi yang berubah dinamis setiap harinya,” Kata Kapolres.

Untuk itu kata Kapolres, pihaknya akan bekerja keras untuk mendukung penyelenggaraan Pemilu 2024 agar dapat berjalan dengan aman dan kondusif, baik itu tahapan hingga pelaksanaan.

Komentar