oleh

Puluhan Tahun dengan Modal Rp 100 Ribu, Begitu Dapat CSR Langsung Juara

Sekretariat TP PKK Mendingin. foto: Purwadi.

Dari segi kemasan lebih elegan dengan standing pouch yang dirancang khusus yang kedap udara. Sehingga kopi lebih awet tahan lama dan aromanya tak berubah.

Tak hanya dibantu desain dan support packing, UP2K PKK Mendingin juga mendapat bantuan peralatan mesin Roaster (Pemanas/sangrai), sekaligus ada alat pendinginnya.

Sehingga usai diroasting biji kopi bisa langsung digrinder (digiling). Sementara pada sistem yang lama butuh waktu setelah disanggrai untuk pendinginan manual pakai kipas.

“Paling didinginkan dengan kipas manual atau dengan kipas angin. Dan ini perlu waktu cukup lama, nunggu dingin dulu. Sedangkan kalau pakai mesin roaster sudah alat pendinginnya dan langsung bisa digiling,” kata Yulisa.

Saat ini Kopi Bubuk Bukit Menanti sudah beredar ke mana-mana. Apalagi sejak mendapatkan bantuan peralatan lewat program CSR (Corporate Social Responsibility) PT Pertamina Geothermal Energy Tbk Area Lumut Balai.

Selain beredar  di OKU Kopi Bukit Menanti juga melayanai pesanan dari luar Kota Seperti Jakarta, Lampung dan kota lainnya, yang dikirim via jasa pengiriman.

Komentar