oleh

Ratusan Korban Banjir Mengharapkan Bantuan Dari Pemerintah

Foto : Ist.
salah satu kondisi korban banjir diwilayah Kabupaten OKU yang diperoleh dari media sosial.

HARIANRAKYAT.CO.ID – Ratusan warga yang terdampak banjir di sejumlah wilayah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) mengharapkan adanya bantuan dari pemerintah daerah, hal ini dikarnakan akibat dari hujan deras sejak sore hingga malam, Sejumlah kawasan di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) terendam air mengakibatkan ratusan rumah milik warga terendam hingga mencapai ketinggian diatas dua Meter.

Seperti yang dikatakan Min (47) warga Kelurahan Baturaja Perami Kecamatan Baturaja Timur yang mengharapkan adanya bantuan dari pemerintah daerah. Dikatakannya, di wilayah tempat tinggalnya air naik hingga dua Meter lebih dan merendam puluhan rumah lainnya. Hal itu mengakibatkan kerugian matrial bagi masyarakat, semua peralatan ruamh tangga, peralatan elektronik, bahkan pakaian tidak dapat lagi dipergunakan akibat terendam air.

Baca Juga :  Legislator NasDem Ajak YPN YESS 'Goyang' Tanjung Kemala

“Semua perabotan termasuk pakaian habis semua, tinggal lagi pakaian yang kami kenakan ini. Banjir ini merupakan banjir terbesar yang kami alami. Kami sangat berharap adanya bantuan dari Pemerintah Daerah, jangankan untuk berganti pakaian, untuk makan hari ini kami mengharap uluran tangan dari warga,” ungkapnya kepada portal ini. Jumat (10/6/22).

Komentar