oleh

Ini Dia Wadah Berkumpulnya Penyuluh Agama, OKU yang Pertama Dikukuhkan

Kakan Kemenag OKU saat mengukuhkan pengurus IPARI Kab OKU. Foto: Ist

HARIANRAKYAT.CO.ID – Para Penyuluh Agama di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumsel, kini memiliki wadah baru sebagai tempat berkumpul.

Wadah baru itu bernama Ikatan Penyuluh Agama Republik Indonesia (IPARI).

Sebelumnya, mereka terkhusus para Penyuluh Agama Islam, itu terhimpun dalam Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FK-PAI).

Forum ini lantas dibubarkan dan diganti dengan IPARI. Sehingga, keanggotaan IPARI merupakan penyuluh dari seluruh Agama, bukan hanya Agama Islam.

Demikian disampaikan Kepala Kantor Kemenag OKU, Dr. H. Muhammad Ali, S.Ag, M.Pd.I, usai mengukuhkan Pengurus IPARI) Kabupaten OKU periode 2023 – 2027 di aula Kantor Kemenag setempat, Rabu (25/10).

“Dan kedudukan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) disini merupakan instansi pembina sebagai fasilitator pembentukan kepengurusan. Karena keanggotaan IPARI merupakan penyuluh dari seluruh agama,” tegas Ali.

Dalam arahannya, Ali juga mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus IPARI OKU untuk masa bakti 2023 – 2027 yang baru saja dikukuhkan.

“Mungkin untuk saat ini kita adalah Kabupaten/ Kota yang pertama se Provinsi Sumsel yang telah mengukuhkan keberadaan pengurus IPARI ini, sehingga kita sudah memiliki wadah tempat berkumpulnya seluruh Penyuluh Agama di OKU,” imbuhnya.

Lebih lanjut dijelaskan Ali, bahwa berdasarkan peraturan yang berlaku, jabatan Fungsional Penyuluh Agama wajib memiliki satu organisasi profesi, yaitu IPARI.

Dan Setiap Penyuluh Agama wajib menjadi anggota organisasi profesi Jabatan Fungsional Penyuluh Agama itu sendiri.

“Semoga IPARI OKU mampu membina dan mengembangkan Kompetensi Penyuluh Agama yang profesional dan berintegritas, menampung menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi Penyuluh Agama serta membangun kerjasama sinergis dengan Instansi Pembina dan instansi terkait lainnya,” harapnya.

Sementara itu, Ketua IPARI OKU M. Rofiq dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya acara pengukuhan tersebut.

“Terima kasih kepada Kakankemenag OKU beserta jajarannya, saya hanya ingin menyampaikan bahwa, kami seluruh pengurus IPARI OKU berkomitmen untuk terus memberikan penerangan agama kepada umat dan mempererat umat untuk semakin dekat dengan agama,” ungkapnya.

Hadir pada acara tersebut Kasubbag TU H. Fahrul Amin, Kasi Bimas Islam H. M. Ali, Kasi PAKIS H. Firdaus, Penyelenggara ZAWA Muhammad Ansori, Penyelenggara Katolik Andreas Joko Pamungkas dan Ketua Pokjaluh M. Rofiq dan Pokjawas Kemenag OKU H. Gunadi. (Ryn/Ryo/ win)

Baca Juga :  Kajari OKU Lantik Kasi Pidum dan Kasi Datun yang Baru

Komentar