oleh

Tim Dokkes Polres OKU Sambangi Enam Bocah Stunting di Baturaja Barat

Tim Dokkes Polres OKU mengecek berat badan salah satu bocah stunting di Baturaja Barat, Senin (14/8).

HARIANRAKYAT.CO.ID – Tim Dokter dan Kesehatan (Dokkes) Polres OKU, menyambangi rumah beberapa beberapa orang tua yang anaknya mengalami stunting di beberapa desa dalam wilayah Kecamatan Baturaja Barat, Kabupaten OKU.

Dalam giat ini, tim Dokkes mendatangi enam bocah penderita stunting yang tersebar di tiga desa yakni Kira Anta Bela (5) dan Liviana Azzahra (4), di Desa Laya.

Bima Alkodri (4) dan Hefvy Dea Kartika (5), di Desa Batu Putih. Kemudian, Rina Septiana (4) dan Yura Andini Sakira (4), di Desa Suka Maju.

“Dalam kegiatan itu, tim Dokkes melakukan pengecekan kesehatan kepada anak-anak tersebut seperti berat badan dan tinggi badan,” kata Kapolres OKU, AKBP Arif Harsono melalui Kasi Humas, AKP Budi Santoso, Senin (14/8).

Baca Juga :  Kejari OKU Syukuran Tempati Gedung Baru Hibah dari Pemkab OKU, yang Nilainya Segini !!

Selain itu,  kata Kasi Humas, tim Dokkes juga memberikan terafi kepada anak yang belum bisa berjalan serta mengajarkan kepada orang tuanya untuk melakukan terafi mandiri kepada anaknya.

“Kita juga memberikan penyuluhan kepada masing-masing orang tua untuk memperhatikan pola makan, pola istirahat serta memberikan vitamin anak yang telah diberikan oleh pemerintah,” ujarnya.

Komentar